Selasa, 04 Februari 2014

BBM Android 2. Bocor di Dunia Maya

Screenshot.WATERLOO - Belum juga resmi dirilis, aplikasi BlackBerry Messenger (BBM) untuk Android Gingerbread sudah ada bocorannya. Bocoran BBM Android Gingerbread tersebut memiliki lebih banyak fitur dari sebelumnya.

File APK dari BBM untuk Android Gingerbread lagi-lagi muncul di dunia maya. Sebagaimana dilaporkan Softpedia, Minggu (2/2/2014), situs N4BB menyediakan file unduhan aplikasi BBM Android 2.0.

Dalam laporan tersebut disebutkan, BBM Android 2.0 menambahkan fitur 'Find Friends on BBM' untuk mencari dan menambahkan kontak di BBM. Namun demikian, bocoran aplikasi BBM Android 2.0 tersebut dikatakan tak memiliki fitur BBM Channels seperti yang dirumorkan.

Seperti diketahui sebelumnya, BlackBerry memang dikabarkan akan merilis aplikasi BBM untuk Android kelas bawah alias Android 2.3 Ginggerbread. Pasalnya, sebanyak 21 persen pengguna ponsel Android di dunia masih menjalankan OS Android Gingerbread di ponselnya. Aplikasi BBM Android terbaru ini dijadwalkan meluncur Februari.

1 komentar: