Minggu, 17 Agustus 2014

Merdeka


MERDEKA
Dengan kepala tegak menghadap sang saka merah putih
Kami tujukan hati kami, lurus, kepada Pancasila
Tatapan mata kami tak ingin berpaling dari gagahnya sang Garuda
Tegas menolak apa pun yang berani menginjak Bhinneka Tunggal Ika
Kami dan kata merdeka sudah sahih
Indonesia, dalam tiap sentimeter tanah dan tiap kubik airnya, adalah tanah air yang selalu siap kami bela
Negara kesatuan Republik Indonesia itu harga mati
Tak ada gunanya tawar menawar dengan kami
Kehormatan bangsa kami lebih dari sekadar harga jual beli
Dan MERDEKA bukanlah sekadar kata penuh arti, melainkan sikap yang tak akan pernah kami ganti


Selamat HUT RI yang ke 69 !!!
Merdeka................

Rabu, 13 Agustus 2014

Bandara Ini Tersibuk di Dunia

Bandara Ini Tersibuk di DuniaDATA yang diambil dari populasi NYC, setiap hari 8,3 juta wisatawan memadati bandara untuk melakukan penerbangan ke seluruh dunia dengan jumlah 93.500 penerbangan. Bahkan, ada satu negara dinobatkan sebagai bandara tersibuk yang tiada henti melayani permintaan penumpang.

Sebuah lembaga survei FlightStat memerkirakan antara Rio de Janeiro, Sao Paulo, dan Dubai menjadi negara dengan bandara tersibuk di dunia. Tetapi FlightAware telah menemukan jawaban kompilasi rute penerbangan tersibuk selama satu hari.

Selama 2013, ternyata antara bandara Sapporo dan Tokyo melayani penumpang terbanyak. Data mencatat ada 7.404.740 wisatawan hilir mudik di bandara tersebut dengan 29.585 penerbangan.

Sementara catatan bandara tersibuk tahun 2014 jatuh pada negara Korea dengan rute Seoul Gimpo menuju Jeju International Airport dengan 94 penerbangan.

Sedangkan rute tersibuk di AS, penerbangan tujuan Los Angeles International Airport ke San Fransisco International Airport paling dipadati wisatawan. Telah tercatat ada 55 penerbangan yang melayani penumpang setiap hari. Demikian dilansir dari Huffington Post, Rabu

Sabtu, 09 Agustus 2014

Ditemukan Tengkorak 'Nuh' Berusia 6.500 Tahun


Ditemukan Tengkorak 'Nuh' Berusia 6.500 Tahun Ditemukan Tengkorak 'Nuh' Berusia 6.500 Tahun (Foto: Digitaljournal) WASHINGTON - Peneliti dari museum Philadelphia mengklaim menemukan tulang belulang atau fosil manusia yang diestimasi berusia 6.500 tahun. Tulang manusia yang disebut sebagai 'Noah' atau Nuh ini berada di basement museum dan tidak pernah disentuh selama 85 tahun.

Dilansir Digitaljournal, Kamis (7/8/2014), museum arkeologi Penn Museum dari University of Pennsylvania kehilangan jejak dari dokumentasi tulang manusia tersebut. Tulang ini membawa kembali ke masa 4.500 sebelum masehi, selama waktu yang dijelaskan dalam Alkitab.

Menurut sebuah laporan di Chicago Tribune, kerangka tersebut ditemukan pada 1930 saat menggali Royal Cemetery of Ur di Irak. Penggalian ini dipimpin oleh Sir Leonard Woolley.

Pemakaman kuno tersebut telah ada sejak 2.500 sebelum masehi dan tulang yang dinamakan 'Nuh' itu ditemukan di kedalaman 40 kaki di bawah tanah. Menurut artikel dari Inquisitr, Nuh berusia 2.000 tahun lebih tua dibandingkan sisa-sisa manusia yang ditemukan pada situs pemakaman Royal Cemetery.

Pada kedalaman tersebut, arkeolog menemukan kerangka di lapisan lumpur dengan panjang 400 mil dan lebar 100 mil. Serupa dengan kisah dalam Alkitab tentang banjir dan cerita Epic Of Gilgamesh, temuan ini dipercaya sebagai bukti bahwa sejumlah besar air pernah membanjiri area tersebut.

Tim Woolley juga menemukan lebih dari 48 kuburan dalam flood-stratum (stratum banjir). Penn Museum mengungkapkan bahwa Woolley menemukan situs Ur awalnya merupakan pulau kecil yang dikelilingi oleh rawa.

Kemudian, banjir besar menutupi pulau dan tanah rawa dan orang-orang terus tinggal di wilayah Ur (kini Irak bagian selatan). Bencana banjir tersebut dikatakan menginspirasi legenda dalam Alkitab dan cerita Gilgamesh. (ahl)